PENANAMAN PENDIDIKAN KARAKTER DENGAN PERMAINAN PUZZLE PADA ANAK-ANAK KELURAHAN LOA BUAH

Authors

  • Siska Oktaviani Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda

DOI:

https://doi.org/10.24903/jpkpm.v2i2.1159

Keywords:

pendidikan karakter, permainan puzzle, anak-anak

Abstract

Kegiatan pengabdian ini dilatarbelakangi dengan anak-anak usia SD di RT. 11 Kelurahan Loa Buah Sungai Kunjang yang berjumlah kurang lebih 35 orang, 70% permainan yang mereka lakukan adalah bermain gadget, sehingga kurangnya interaksi sesaman teman serta minimnya penanaman karakter diantara mereka. Untuk itu tim pengabdian kepada masyarakat ingin mengenalkan kembali permainan puzzle yang dimana dalam permainan puzzle tersebut ada makna dalam pendidikan karakter sehingga dapat dijadikan permainan yang bermanfaat saat mengisi waktu luang karena selain dapat mengusir kebosanan, serta sebagai sarana edukasi serta sarana penanaman karakter bagi anak-anak RT. 11 Kelurahan Loa Buah Sungai Kunjang. Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian ini melalui ceramah, simulasi dan diskusi oleh tim pengabdian bersama anak-anak RT. 11. puzzle yang digunakan yaitu bergambar kegiatan kehidupan sehari-hari yang mengandung karakter baik untuk anak, seperti gambar menghormati teman yang berbeda agama, kerjasama membersihkan kelas, menolong orang yang mau menyebrang jalan dan lain-lain. Hasil dari kegiatan pengabdian ini yaitu memberikan gambaran dan arahan bagi orang tua bahwa penanaman karakter dapat dilakukan dengan permainan salah satunya permainan puzzle, serta memberikan anak-anak pengalaman bermain tanpa gadget serta melatih kesabaran, kerjasama, kejujuran dan karakter-karakter baik yang lain sesuai dengan gambar puzzle.

Downloads

Published

2022-12-31

Issue

Section

Articles