KEGIATAN ICE BREAKING SEBAGAI KONSENTRASI BELAJAR SISWA SEKOLAH DASAR

Authors

  • Annisa Qomariah Nisa Universitas Widya Gama Mahakam

DOI:

https://doi.org/10.24903/jpkpm.v3i1.1377

Keywords:

Ice Breaking, Konsentrasi Belajar

Abstract

Era modernisasi belajar bukan lagi menjadi kegiatan sehari-hari yang dinikmati oleh para siswa. Siswa malas atau bosan dalam belajar merasa ingin melepaskan kegiatan lain yang menyenangkan dibandingkan dengan kegiatan belajar lainnya, seperti bermain handphone, bermain game online, dan menggangu teman. Kegiatan belajar membutuhkan konsentrasi yang intens . Pembelajaran yang diselingi ice breaking ini memberikan semangat peserta didik untuk mengikuti pembelajaran. Selain itu juga melatih konsentrasi peserta didik dalam memahami materi yang diajarkan. Kegiatan ice-breaking dengan variasi dan ekspresi yang sesuai telah terbukti mengembalikan konsentrasi siswa. Pengabdian Masyarakat dilaksanakan di SDN 017 Samarinda Utara. Sasaran pengabdian yaitu siswa siswi kelas IV B dengan jumlah 28 peserta didik. Tahapan yang dilakukan pada proses pengabdian masyarakat yakni: 1.Kegiatan pembukaan 2.Isi Kegiatan 3.Penutup: Kegiatan PKM ini mendapatkan hasil yang dilakukan pada setiap kegiatan terlihat antusias siswa dalam mengikuti pengabdian. Kegiatan ice breaking ini dapat menjadikan ilmu untuk menambah konsentrasi belajar saat di dalam kelas maupun di luar kelas. Pembelajaran yang menggunakan ice breaking ini membutuhkan kesiapan guru kelas untuk proses belajar mengajar.

Downloads

Published

2023-08-19

Issue

Section

Articles