INTERNALISASI NILAI MODERASI BERAGAMA DALAM PROSES PENDIDIKAN DI LINGKUNGAN SEKOLAH DASAR

Authors

  • Mustofa Aji Prayitno a:1:{s:5:"en_US";s:13:"IAIN Ponorogo";}
  • Kharisul Wathoni IAIN Ponorogo

DOI:

https://doi.org/10.24903/pm.v7i2.1125

Abstract

Sebagai negara dengan keanekaragaman etnik, agama, suku, dan bahasa yang tinggi, Indonesia telah lama menghadapi tantangan dalam mengelola keberagaman. Pada satu sisi, keberagaman menjadi kekayaan dan kekuatan bagi bangsa Indonesia. Namun di sisi lain, keberagaman juga menyimpan potensi konflik antar golongan. Pengenalan nilai-nilai moderasi sejak dini diperlukan untuk mencegah dan menanggulangi permasalahan intoleransi ini. Masa sekolah dasar (SD) yang sering disebut sebagai periode puncak anak dalam belajar kepribadian, merupakan waktu yang tepat untuk memperkenalkan nilai-nilai moderasi kepada seorang anak. Penelitian ini bertujuan untuk memformulasikan langkah-langkah yang dapat diterapkan guna menanamkan nilai-nilai moderasi beragama pada anak sejak dini di lingkungan sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenis penelitian kepustakaan (library research) dengan mensintesiskan berbagai kajian kepustakaan terdahulu untuk mendapatkan informasi yang diperlukan dalam menjawab permasalahan yang diajukan. Hasil penelitian ini diharapkan dapat berkontribusi dalam mewujudkan kehidupan masyarakat Indonesia yang moderat, toleran, adil, dan harmonis.

Downloads

Published

2022-12-31

How to Cite

Prayitno, M. A., & Wathoni, K. (2022). INTERNALISASI NILAI MODERASI BERAGAMA DALAM PROSES PENDIDIKAN DI LINGKUNGAN SEKOLAH DASAR. Pendas Mahakam : Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Sekolah Dasar, 7(2), 124–130. https://doi.org/10.24903/pm.v7i2.1125

Issue

Section

Articles